Minggu, 19 Juni 2011

Hati hati dalam memilih INVESTASI

Hati hati dalam memilih INVESTASI

Bisnis Investasi merupakan bisnis yang menggiurkan, dikarenakan potensi pasif incomenya (tanpa bekerja bisa menghasilkan income). Tetapi kita harus berhati-hati dalam memilih investasi yang tepat. Ada 2 hal yang perlu dipertimbangkan dalam memilih investasi, yaitu :

1. Keamanan

2. Pertumbuhan yang menarik


Biasanya dua faktor tersebut saling berhubungan terbalik, jika SANGAT AMAN biasanya PERTUMBUHAN KECIL, tapi jika PERTUMBUHAN SANGAT BESAR biasanya SANGAT TIDAK AMAN

Sebagai contoh investasi yang SANGAT AMAN adalah deposito di Bank, dimana dana kita dijamin oleh pemerintah, yang artinya jika pengelola investasinya kabur, atau bangkrut, dana anda aman dan diganti oleh pemerintah. Investasi seperti ini memiliki pertumbuhan yang sangat kecil, kisarannya antara 5 – 7,5 % / tahunnya

Jika terdapat investasi yang melebihi itu,
seperti halnya investasi Unit Link (Pasar saham/modal) yang saat ini dipasarkan di FLEXTER, pertumbuhannya sangat bagus (dari data-data pertumbuhan tahun-tahun sebelumnya) bisa mencapai 35% / tahun , investasi seperti ini tidak dijamin oleh pemerintah, sehingga nasabah harus pandai-pandai memilih lembaga keuangan yang mengelola dana investasi tersebut. Disamping itu investasi jenis seperti ini tetap memiliki resiko penurunan pertumbuhan, karena memang asset yang diinvestasikan berbentuk saham / unit saham dari perusahaan-perusahaan public seperti TELKOM, UNILEVER, ASTRA, dll , sehingga jika nilai saham perusahaan-perusahaan tersebut turun, maka investasi anda juga bisa mengalami penurunan. Kita bisa menilai kinerja investasi seperti ini dari history kinerja investasi tahun-tahun sebelumnya
Jika ada yang menawarkan investasi dengan hasil yang sangat besar, bahkan mencapai 100% / bulan, hal ini perlu dicurigai, bagaimana pengelola investasi bisa memutarkan investasinya sampai memiliki keuntungan sebegitu besarnya, apalagi jika investasi yang ditanamkan dipotong juga untuk membayar bonus member yang aktif merekrut, artinya dana yang diputarkan sudah berkurang duluan di depan untuk bonus member aktif, sedangkan bagi hasil investor tetap dibayar.


Pengelola investasi kelas dunia saja yang dipakai perusahaan-perusahaan raksasa sekelas AXA, ALLIANZ, PRUDENTIAL yang asetnya ratusan triliun bisa menghasilkan keuntungan 35% per tahun sudah dianggap LUAR BIASA , kalau bisa 100% / bulan bahkan lebih perlu dicurigai dimana investasinya diputarkan sehingga bisa menghasilkan hasil sebesar itu...?????

Senin, 13 Juni 2011

AYAH KEMBALIKAN TANGAN DITA (yg gak kuat tolong jgn dibaca)

Sepasang suami isteri seperti pasangan lain di kota-kota besar meninggalkan anak-anak diasuh pembantu rumah sewaktu bekerja. Anak tunggal pasangan ini, perempuan cantik berusia tiga setengah tahun. Sendirian ia di rumah dan kerap kali dibiarkan pembantunya karena sibuk bekerja di dapur.
Bermainlah dia bersama ayun-ayunan di atas buaian yang dibeli ayahnya, ataupun memetik bunga dan lain-lain di halaman rumahnya.
Suatu hari dia melihat sebatang paku karat. Dan ia pun mencoret lantai tempat mobil ayahnya diparkirkan, tetapi karena lantainya terbuat dari marmer maka coretan tidak kelihatan. Dicobanya lagi pada mobil baru ayahnya. Ya… karena mobil itu bewarna gelap, maka coretannya tampak jelas. Apalagi anak-anak ini pun membuat coretan sesuai dengan kreativitasnya.
Hari itu ayah dan ibunya bermotor ke tempat kerja karena ingin menghindari macet. Setelah sebelah kanan mobil sudah penuh coretan maka ia beralih ke sebelah kiri mobil. Dibuatnya gambar ibu dan ayahnya, gambarnya sendiri, lukisan ayam, kucing dan lain sebagainya mengikut imaginasinya. Kejadian itu berlangsung tanpa disadari oleh si pembantu rumah.
Saat pulang petang, terkejutlah pasangan suami istri itu melihat mobil yang baru setahun dibeli dengan bayaran angsuran yang masih lama lunasnya. Si bapak yang belum lagi masuk ke rumah ini pun terus menjerit, “Kerjaan siapa ini !!!” ….